Resmi Dilantik Sebagai Sekdaprov Riau, Gubri Wahid Ajak Semua Pihak Dukung Syahrial Abdi

Jumat, 29 Agustus 2025 | 21:50:04 WIB

PEKANBARU, LIPO - Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto, melalui, Wakil Kepala Badan/Otorita/Pengelola Pantai Utara Jawa, Dr. H. Suhajar Diantoro, M.Si, melantik, mengambil sumpah jabatan, serta pakta integritas, Syahrial Abdi, AP., M.SI, sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Riau, pada Jumat (29/08/25) malam. 

Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid, dalam sambutannya, bahwa pelantikan ini bukanlah sekadar seremonial, melainkan momentum penting untuk memperkuat jalannya pemerintahan Provinsi Riau. 

Sekretaris Daerah bukan hanya motor penggerak birokrasi, tetapi juga sekretaris Gubernur dalam kapasitas saya sebagai wakil pemerintah pusat di daerah.

“Dalam konteks ini, saya juga menekankan pentingnya peran legislatif. DPR, DPD, dan DPRD sebagai mitra strategis pemerintah daerah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik,” kata Gubri Wahid. 

Gubri Wahid, mengatakan, bahwa  tantangan ke depan tidaklah ringan. Ia mengajak momentum ini dijadikan  titik awal konsolidasi bersama seluruh pemangku kepentingan yaitu Wakil Gubernur, Forkopimda, Bupati/Walikota se-Riau, instansi vertikal, serta seluruh elemen masyarakat. 

“Hanya dengan sinergi dan kebersamaan, kita dapat menjawab tantangan pembangunan yang kian kompleks seperti keterbatasan fiskal, tuntutan pelayanan publik, kesenjangan wilayah, hingga kebutuhan peningkatan daya saing daerah,” jelasnya. 

Menutup kata sambutannya, Gubri Wahid mengajak seluruh pihak untuk memberikan dukungan penuh kepada Sekretaris Daerah yang baru dilantik. 

“Mari kita bahu membahu mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, pelayanan publik berkualitas, dan pembangunan daerah yang inklusif demi terwujudnya Provinsi Riau yang maju dan bermarwah,” imbuhnya. 

Pelantikan tersebut juga dihadiri Anggota DPR RI dan DPD RI Dapil Riau, Gubernur Riau pada masanya, anggota Forkopimda Daerah Provinsi Riau atau mewakili, Konsul Malaysia, Deputi Bidang Administrasi Kementerian Sekretariat Negara diwakili kepala Biro Dukungan Aparatur dan kelembagaan kementerian Sekretariat Negara, Bapak Dwiyanto, S.H., M.H, Bupati/Walikota Se - Provinsi Riau, Sekda pada masanya, para Rektor Universitas, dan Kakanwil se-Prou. Riau. *****

 

Terkini